Nasib Bisnis LKS 2013
Nasib Bisnis LKS 2013. Selamat bertemu dengan Info Sertifikasi Guru, pada kesempatan yang baik ini Info Sertifikasi Guru akan posting dengan judul "Nasib Bisnis LKS 2013". Semoga sedikit informasi tentang Nasib Bisnis LKS 2013 terutama dengan berlakunya kurikulum 2013. Seperti apakah Nasib Bisnis LKS 2013?
Nasib Peluang Bisnis LKS pada Kurikulum 2013
MAKASSAR -- Bisnis pengadaan lembar kerja siswa (LKS) yang masih terjadi di beberapa sekolah akan terhapus oleh buku kurikulum baru. Latihan soal komprehensif telah terdapat dalam buku kurikulum baru, sehingga LKS tidak lagi diperlukan.
Plt Kepala Dinas Pendidikan Sulsel, Abdullah Jabbar mengatakan, buku baru yang menjadi pegangan kurikulum 2013 akan dibagikan kepada guru dan siswa. Pada tahun ajaran baru, Juli mendatang, guru dan siswa sudah memegang buku kurikulum baru.
Nasib Bisnis LKS 2013
Pengadaan buku pegangan baru yang merujuk kurikulum baru tidak membebani orang tua siswa. Pemerintah mengalokasikan anggaran sekitar Rp1 triliun untuk penggandaan buku pelajaran di seluruh sekolah.
Saat ini, orang tua siswa mengeluhkan masih adanya penjualan LKS yang dibebankan dengan harga bervariasi antara Rp10 ribu-Rp15 ribu per mata pelajaran. Penjualan rata-rata melalui koperasi sekolah.
Belum lagi kewajiban membeli buku pelajaran yang disesuaikan dengan buku pegangan masing-masing guru. Padahal, kata Jabbar, pendidikan gratis sebenarnya telah menanggung pengadaan LKS. Sekolah tidak dibenarkan lagi membebani siswa untuk membeli LKS, meskipun dengan dalih penjualannya melalui koperasi sekolah dan tidak diwajibkan.
Buku-buku kurikulum 2013, nantinya berisi tema-tema tertentu yang memudahkan guru maupun siswa dalam menyerap pelajaran. "Guru hanya memberikan tema dan tinggal keterampilan mengelola masalah terkait hal yang berkembang di lingkungannya," kata Jabbar, Senin, 18 Februari.
Nasib Bisnis LKS 2013
Kurikulum baru, katanya, juga memudahkan para guru, karena tidak lagi harus membuat satuan pendidikan. Guru hanya memberikan materi tematik yang berisi beberapa substansi mata pelajaran. (rif)
Sumber : http://www.jpnn.com/read/2013/02/19/159061/Hapus-Bisnis-LKS-
Semoga sedikit informasi seputar "Nasib Bisnis LKS 2013" ini bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar