Daftar Guru Belum Sertifikat 2012 Kab Kediri

Daftar ini merupakan calon peserta sertifikasi 2013, 2014, 2015, . . .Untuk itu, perlu cek untuk mengetahui database NUPTK yang dijadikan dasar penentuan peserta sertifikasi.
Berdasarkan publikasik website informasi sertifikasi guru, ada 3.379 guru belum bersertifikat per 20 Desember 2012. Bila dicermati, data ini masih memuat para guru yang sudah lulus sertifikasi. Oleh karena itu, pada perkembangam validasi, nantinya akan jumlah akan berkurang sehingga data yang ditampilkan valid sesuai yang sebenarnya.

Karena saat ini masih dalam masa perbaikan data, para guru yang menunggu giliran sertifikasi perlu segera melakukan pengecekan untuk memastikan bahwa nama sudah tercantum pada "Daftar Guru Belum Bersertifkat".

Cara Melihat Daftar Nama








Cara 1 ( Mengunakan kata kunci "Pencarian")

  1. Masuk website "informasi sertifikasi guru" (Klik poster di atas)
  2. Klik "Pencarian"
  3. Ketik NUPTK
  4. Klik gambar tombol pencarian.
  • Hasilnya, ada dua kemungkina:
  1. Nama tidak ditemukan (ada kemungkinan salah NUPTK atau NUPTK benar memang nama belum masuk database).
  2. Nama ditemukan (tampilannya berupa data lengkap). Sebaiknya data ini dikopi dan dicetak. Bila ada data yang tidak benar, segera lapor ke Dinas Pendidikan). Perhatikan data usia , gunakan data usia ini untuk bantuan mencari nomor urut dalam daftar Guru Belum Bersertikat (ikuti langkah car 2).
Cara 2 (Menggunakan kata kunci "Kriteria")
  1. Masuk website "informasi sertifikasi guru" (Klik poster di atas)
  2. Pilih nama Provinsi
  3. Pilih nama Kab. Kediri
  4. Klik "Tampilkan"
  • Hasilnya, berupa daftar nama yang disusun dengan urutan dari usia yang tertua. Per halaman berisi 20 nama. Untuk mempermudah mencari urutan (nomor urut), gunakan penelusuran dengan cara 1 lebih dahulu.
Semoga artikel ini bermanfaat!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar